BMKG adalah salah satu Mitra Kerja Komisi V DPR RI. Saya memberi perhatian dari aspek kebijakan dan anggaran bagi keberadaannya khususnya di Kalsel.
Tadi pagi, Saya meninjau Stasiun Meterologi Kelas II Banjarmasin. Keberadaannya menyajikan data cuaca amat penting bagi lancarnya transportasi, terutama udara, selain info bagi publik.
Pada saat kunjungan tadi, Saya menelpon langsung Ibu @dwikoritakarnawati Kepala BMKG Pusat, Saya berkomitmen akan memberikan dukungan lebih pada BMKG agar peran dan fungsinya lebih kuat ke depan.