BANJARMASINPOST.CO.ID – Mantan Ketua Umum Partai Demokrat, Anas Urbaningrum akhirnya menghirup udara bebas, Selasa (11/4/2023) siang.
Begitu keluar dari Lapas Sukamiskin, Anas disambut sejumlah kerabat dekatnya. Termasuk diantaranya Rifqnizamy Karsayuda. Politisi asal Kalimantan Selatan dari PDI Perjuangan tersebut namanya juga disebut Anas Urbaningrum.
Anas dan Rifqinizamy merupakan alumni aktivitas cukup aktif di Himpunan Mahasiswa Islam (HMI). Anas dalam sambutannya tak menaruh dendam dan mengingatkan akan cinta dengan tanah air.
Anas juga sangat berterimakasih dengan petugas Lapas Sukamiskin yang telah membina dirinya selama ditahan.
Diketahui, Anas hampir 8 tahun menjalani masa tahanan di Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin.
Baca Juga :
Komisi II DPR Tegaskan Status Permanen KPU Pusat dalam Wacana Ad Hoc
DPR Bakal Evaluasi Pilkada Serentak Sebelum Bahas Revisi UU Pemilu
DPR Bahas RUU Pemilu Usai Rapat Evaluasi Pemilu
Parlemen Belum Bahas Wacana Penyelenggara Pemilu jadi Ad Hoc
Komisi II Nilai Wacana KPU Jadi Badan Ad Hoc Hanya di Level Daerah
Komisi II: Pilkada Usai, tapi Tugas KPU Belum Selesai
Kini Giliran Komisi II DPR Buka Peluang Penyelenggara Pemilu jadi Badan Ad Hoc
DPR Tegaskan KPU dan Bawaslu Pusat Tak Akan Jadi Lembaga Adhoc